Baritan yang digelar rutin setiap tahun di Desa Salamwates ini merupakan tradisi yang sudah dilestarikan dari nenek moyang secara turun temurun. Rojokoyo berasal dari bahasa jawa yang berarti binatang ternak berkaki empat dan berukuran besar.
.
Baritan Rojo Koyo sendiri merupakan perwujudan rasa syukur masyarakat Desa Salamwates kepada Tuhan yang maha esa atas karunia-nya memberikan berkah kesejahteraan kepada petani khususnya atas hasil ternak yang meningkat dari tahun ke tahun.
.
Digelar lebih meriah dibandingkan tahun sebelumnya, Baritan juga diisi dengan rangkaian kegiatan pelayanan termasuk kawin suntik ternak sapi gratis, pameran kambing unggil dan bazar kambing, bibit tanaman gratis, seminar budaya langen tayub, wisuda waranggono, baritan sedekah rajakaya.
